• AlamatJalan Raya Telang No. 2 Desa Telang, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan
  • Surel[email protected]
Logo Logo

Prestasi Gemilang! Guru dan Murid SMAN 1 Kamal Borong Juara di Dies Natalis STKIP Bangkalan

Thumb

15 Juni 2024

Bangkalan, Jawa Timur - Dies Natalis STKIP Bangkalan tahun ini dimeriahkan dengan prestasi gemilang dari SMA Negeri 1 Kamal. Baik guru maupun murid dari sekolah tersebut berhasil memborong predikat juara dalam berbagai lomba yang diadakan.

Pada cabang lomba The Best Teacher Competition, Ubaidillah, S.Pd guru pengajar bahas Indonesia di SMAN 1 Kamal keluar sebagai juara harapan I. Kemampuannya dalam membuat karya inovasi dalam pembelajaran berhasil memukau para dewan juri dan mengantarkannya meraih kemenangan 5 besar.

Di sisi lain, Tim Ekstra Seni Tari SMAN 1 Kamal yang dibina oleh Hikmah Wulandhari, S.Pd, juga menunjukkan bakat luar biasa dalam cabang seni tari tradisional. Penampilannya yang memukau di atas panggung berhasil mengantarkannya meraih juara harapan 1 dalam cabang lomba seni tari tradisional. Selain itu, Muhammad Alfiansyah siswa kelas XI-2 juga meraih juara harapan 2 di bidang lomba poster.

Keberhasilan ini tentu saja disambut dengan penuh sukacita oleh seluruh civitas SMAN 1 Kamal. Dwi Imam Arif, S.Pd, M.Pd, Kepala Sekolah SMAN 1 Kamal, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh guru dan muridnya.

"Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh Bapak Ubaidillah, Tim ekstra tari dan Muhammad Alfiyansyah. Prestasi ini menunjukkan bahwa SMAN 1 Kamal tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga dalam bidang non-akademik," ujar Dwi Imam.

Beliau juga menambahkan bahwa prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi, dan latihan yang tekun dari Bapak Ubaidillah, Tim ekstra tari dan Muhammad Alfiyansyah. "Mereka berdua telah menginspirasi para siswa/i lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah," tutur Kepala SMAN 1 Kamal.

Bapak Ubaidillah, Tim ekstra tari dan Muhammad Alfiyansyah mengaku senang dan bersyukur atas pencapaian mereka. "Sangat bersyukur atas kemenangan ini. Ini semua berkat doa dan dukungan dari semua pihak. Saya persembahkan kemenangan ini untuk sekolah dan seluruh civitas SMAN 1 Kamal," ungkap Ubaidillah.

Muhammad Alfiyansyah juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah membantunya. " saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Ibu Shofiya selaku pembina, orang tua saya, dan teman-teman saya atas dukungan mereka. Saya tidak akan bisa meraih prestasi ini tanpa mereka," ujar Alfiyansyah.

Prestasi yang diraih oleh Bapak Ubaidillah, Tim ekstra tari dan Muhammad Alfiyansyah di Dies Natalis STKIP Bangkalan ini menjadi bukti bahwa SMAN 1 Kamal adalah sekolah yang berkualitas dan mampu melahirkan generasi muda yang berprestasi

 

Pewarta : Jurnalis SMANSAKA (Jurnalisa)

Pembinan : Indah Prasetyowati, S.S


Berita Lainnya

Wisata Edukasi, DWP SMA Negeri 1 Kamal Berkunjung ke Pabrik AICE Terbesar di Indonesia

  • 11 Oktober 2025

SmansakaNews, Jumat, 10 Oktober 2025 Dharma Wanita Persatuan ( DWP) SMA Negeri 1 Kamal melaksanakan ..

Selengkapnya

Lomba Speech English Month, Siswa SMAN 1 Kamal Raih Juara 2 Tingkat Kabupaten Bangkalan

  • 02 Oktober 2025

SmansakaNews, Kamis (2/10/2025), Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh salah satu siswi SMAN..

Selengkapnya

Teguhkan Ideologi Bangsa, SMA Negeri 1 Kamal Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

  • 01 Oktober 2025

SmansakaNews, Rabu 1/10/2025, SMA Negeri 1 Kamal menggelar  upacara dalam rangka memperingati "..

Selengkapnya

The Next Journalist Diklat Calon Pengurus dan Anggota Jurnalisa dengan Tema"Merangkai Κata Membangun Karya"

  • 20 September 2025

SmansakaNews, Sabtu (20/09/2025), Ekstrakurikuler Jurnalistik SMA Negeri 1 Kamal sukses menyelenggar..

Selengkapnya