• AlamatJalan Raya Telang No. 2 Desa Telang, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan
  • Surel[email protected]
Logo Logo

26 Tahun Mengukir Jasa, Zainal Arifin Purna Bakti

Thumb

27 Februari 2025

SmansakaNews, Rabu, 26 Februari 2025 SMA Negeri 1 Kamal mengadakan acara purna bakti Zainal Arifin S.Pd. Kegiatan ini berlangsung di Aula Wijaya Kusuma yang dihadiri oleh seluruh guru, tenaga administrasi sekolah, dan perwakilan OSIS.

Setelah mengukir jasa selama 26 tahun, Zainal Arifin, S.Pd. menyampaikan terima kasih untuk semua keluarga besar SMA Negeri 1 Kamal. "Saya merasa sangat terhormat dan bangga bisa menjadi bagian dari keluarga SMA Negeri 1 Kamal. Terima kasih dan mohon maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan",  ungkapnya.

Sebagai perwakilan dari para guru, Salmun Arraniri, S.H.,  menyampaikan pesan dan kesannya sebagai sesama guru PKN. Salmun mengatakan  bahwa  Zainal Arifin, S.Pd. sebagai seniornya patut menjadi teladan karena beliau selalu memberikan yang terbaik untuk siswa-siswinya. 

Selain itu Kepala SMA Negeri 1 Kamal, Dwi Imam Arif, S.Pd., M. Pd., juga menyampaikan sambutan. "Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengabdian Pak Zainal selama ini. Semoga Pak Zainal selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan," tutur Dwi Imam Arif, S.Pd., M.Pd.

Acara ini di tutup dengan pembacaan do'a yang dipimpin oleh H. Abd Cholik, S.Ag., dan pemberian cinderamata sebagai ungkapan terima kasih dan kenang-kenangan dari SMA Negeri 1 Kamal. 

Acara perpisahan ini akan menjadi momen yang tidak terlupakan bagi keluarga besar SMA Negeri 1 Kamal.  Zainal Arifin, S. Pd., akan selalu dikenang sebagai guru yang telah memberikan kontribusi besar terhadap kemajuan pendidikan di SMA Negeri 1 Kamal.

 

Penulis : Nia karmilasari

Dokumentasi : Zahra dewi dan Nadia nur anisa 

Editor : Indah lestari


Berita Lainnya

Wisata Edukasi, DWP SMA Negeri 1 Kamal Berkunjung ke Pabrik AICE Terbesar di Indonesia

  • 11 Oktober 2025

SmansakaNews, Jumat, 10 Oktober 2025 Dharma Wanita Persatuan ( DWP) SMA Negeri 1 Kamal melaksanakan ..

Selengkapnya

Lomba Speech English Month, Siswa SMAN 1 Kamal Raih Juara 2 Tingkat Kabupaten Bangkalan

  • 02 Oktober 2025

SmansakaNews, Kamis (2/10/2025), Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh salah satu siswi SMAN..

Selengkapnya

Teguhkan Ideologi Bangsa, SMA Negeri 1 Kamal Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

  • 01 Oktober 2025

SmansakaNews, Rabu 1/10/2025, SMA Negeri 1 Kamal menggelar  upacara dalam rangka memperingati "..

Selengkapnya

The Next Journalist Diklat Calon Pengurus dan Anggota Jurnalisa dengan Tema"Merangkai Κata Membangun Karya"

  • 20 September 2025

SmansakaNews, Sabtu (20/09/2025), Ekstrakurikuler Jurnalistik SMA Negeri 1 Kamal sukses menyelenggar..

Selengkapnya